Lompat ke konten

Visitasi Jenderal Kom. St. Agnes Surabaya

  • oleh

Perjalanan sang waktu telah membawa kita tiba pada hari yang dipenuhi dengan cerita bermakna. Fajar menyingsing, lantunan kicauan burung terdengar indah, dan bunga mekar berseri. Itu bertanda hari baru telah tiba…. mengarungi dan menimba kekuatan baru dari Sang Empunya Kehidupan.

Senin, 17 April 2023 menjadi hari yang spesial dan penuh syukur bagi seluruh Keluarga Besar Santa Agnes mulai dari SMA Katolik St. Agnes, SMP Katolik St. Agnes, SMK Katolik Mater Amabilis, dan para suster di komunitas Santa Agnes, karena kedatangan visitatris dari Roma yaitu Sr. Mikaelin, SSpS dan Sr. Mariana, SSpS.

Mulai pukul 08.30 WIB para siswa dan guru-guru menyiapkan diri untuk menyambut kedatangan kedua suster. Tepat pukul 09.30 WIB mereka tiba di Santa Agnes dengan para suster yang mengantar. Para guru dan para siswa SMA Katolik Santa Agnes menyambut dengan tarian jawa dan suguhan jamu menurut adat jawa dalam menyambut tamu. Setelahnya dilanjutkan para siswa SMP Katolik St. Agnes menyambut dengan tarian, pramuka, dan wusu. Sedangkan para siswa SMK Katolik Mater Amabilis menyambut di depan halaman biara dengan menari balet dan ucapan selamat datang dari beberapa siswa dalam 5 bahasa.

Para siswa sangat atusias dalam menyambut para visitatris, terlihat dengan bentuk penyambutan masing-masing yang berbeda dan unik. Para visitatris juga terlihat gembira dengan melihat para siswa yang sangat sukacita dalam menyambut kehadiran mereka.

Saat memasuki Biara St. Agnes, para suster dan para postulan menyambut di pintu masuk dengan musik Jawa dan sebelum masuk ke dalam biara, menurut tradisi jawa, kedua suster diberi minum air putih yang dituangkan dari sebuah kendi. Setelah itu Sr. Yohana, pemimpin Komunitas St. Agnes, mempersilakan para suster masuk dan minum bersama di ruang makan.

Visitasi Jenderal di Komunitas St Agnes dilaksanakan pada tanggal 17-19 April 2023. Pembukaan Visitasi di Komunitas St. Agnes dimulai sore hari. Setelah doa pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan sambutan dari Sr. Yohana dan para suster memperkenalkan diri masing-masing. Setelahnya dilanjutkan dengan syering dari para visitatris.

Tanggal 18 April 2023 tepat pukul 09.00 WIB para visitatris berkunjung ke SMA Katolik St. Agnes didampingi oleh Sr. Ludovica, SSpS. Para Suster visitatris bertemu dengan berapa staf di sekolah dan sebagian guru, yang menyampaikan presentasi tentang sekolah. Sr. Mariana dan Sr. Mikaelin setelahnya melanjutkan dengan melihat keliling sekolah dan sempat masuk di dua kelas untuk melihat langsung kediatan belajar mengajar para siswa.

Setelah dari SMA, kunjungan dilanjutkan ke SMP Katolik St. Agnes. Para visitaris juga bertemu dengan Kepala Sekolah SMP Katolik St. Agnes, Sr. Fidelia, SSpS, Waka, para guru yang sedang tidak mengajar dan juga para karyawan. Perwakilan dari gutu mempresentasikan tentang profil sekolah. Setelah itu dilanjutkan berkeliling di area sekolah dan masuk ke salah satu kelas untuk melihat proses belajar siswa.

Setelah dari SMP, para visitatris melanjutkan berkunjung ke SMK Katolik Mater Amabilis. Siswa/i SMK Mater Amabilis sedang ujian prakter kedua sehingga kedua suster lansung menyaksikan kegiatan mereka dan wawancara lansung dengan siswa/i setelah melihat karya-karya mereka.

Para visitatris datang disambut Kepala Sekolah, Tim Manajemen, beberapa Guru dan Karyawan lalu diberi pengalungan selendang. Setelah menyaksikan tampilan fashion siswa/i yang sedang ujian praktek, kedua suster mendengarkan presentasi tentang sekolah oleh Tim Manajemen. Saat melakukan kunjungan ke ruang praktir, dihantar oleh siswa kelas XII PH. Kunjungan pertama ke Tata Busana, dilanjutkan ke UPW, kamar hotel, dan dapur. Di restoran, para visitatris bertemu dengan HRD dari dunia industri, lalu dilanjutkan ke aula melihat UKK Tata Boga dan mencicipi hasil UKK, dan terakhir menuju front office, galeri tata busana, cafe dan salon.

Setelah dari SMK, dilanjutkan dengan melihat arama putri putra dan kunjungan diakhiri tepat pada pukul 12.30 saat makan siang. Sore hari, pukul 15.00 hingga 19.15 WIB kegiatan visitasi di komunitas yaitu pertemuan pribadi dengan para suster.

Tanggal 19 April 2023 setelah misa pagi pukul 06.00 WIB, Sr. Mariana dan Sr. Mikaelin sarapan di Komunitas Postulan. Pukul 11.00 kembali para visitatris pertemuan dengan seluruh anggota komunitas St. Agnes dan dilanjutkan dengan doa siang bersama sebagai penutupan dari visitasi. Setelah makan siang bersama, pukul 14.00 WIB ditemani Sr. Fidelia SSpS dan Sr. Ludovika SSpS, kedua suster berangkat Ke Batu untuk melanjut visitasi di sana. (Sr. Ermelinda, SSpS dan berbagai sumber)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *